| dc.description.abstract | Tujuan dari kegiatan ini adalah mempelajari pembuatan bagan kendali untuk mengendalikan proses produksi krimer kental manis, serta menganalisa penyebab-penyebab penyimpangan mutu pada produk krimer kental man.s
Metoda dilakukan dengan observasi lapang, studi pustaka, wawancara, pengambilan data dan analisa Prosedur pengambilan dan metode pengukuran contoh dilakukan sama seperti pengendalian mutu proses produksi yang dilakukan di PT. Indolakto. Analisa data yang dilakukan dengan menggunakan teknik bagan kendali proses (Control Chart). Untuk mengetahui faktor-faktor yang mungkin berpengaruh terhadap variasi proses digunakan diagram sebab-akibat. Hasil analisa diagram sebab-akibat menunjukkan faktor yang berpengaruh terhadap variasi proses adalah material, mesin/alat dan manusia
Karakteristik mutu produk krimer kental manis yang dibuat bagan kendalinya adalah kadar total solid, dengan batas-batas spesifikasi 73,00 +0,8 %. Data hasil analisa contoh dipetakan dalam rentang nilai batas atas (UCL) sebesar 73,83 %, nilai tengah sebesar (CL) 72,98 % dan nilai batas bawah (LCL) sebesar 72,13 %, dan dianalisa pola kecenderungannya. Pada bagan kendali MR (Moving Range) dapat dilihat bahwa kisaran keragaman kadar total solid rata-rata adalah 0.316.
Berdasarkan bagan kendali individual X untuk parameter mutu kadar total solid dari produk krimer kental manis masih terdapat titik-titik yang berada di luar batas yang telah dihitung atau ditentukan, selain itu ada 6 titik bertutur-turut (pada sampel nomor 9 hingga 14) yang berada di alas garis tengah (CL). Dari pola bagan kendali tersebut dapat disimpulkan bahwa proses produksi KKivi tidak terkendali Hes pengukuran proses menunjukkan bahwa variasi yang ada dalam proses produksi krimer kental manis dapat diakibatkan oleh variasi penyebab Asus (Special causes variation) | id |