| dc.description.abstract | Cangkang udang memiliki potensi yang besar sebagai penghasil kitosan.
Kitosan dapat diaplikasikan di bidang pangan, farmasi, kosmetik, dan lain-lain.
Kitosan dapat larut pada pH asam dengan menurunkan berat molekulnya, sehingga
mudah larut dalam air. Proses hidrolisis bertekanan juga dapat menurunkan berat
molekul kitosan. Penelitian ini bertujuan menentukan konsentrasi asam klorida
(HCl) terbaik pada kitosan larut air dengan menerapkan metode hidrolisis
bertekanan. Pembuatan kitosan larut air menggunakan metode hidrolisis bertekanan
dengan perlakuan konsentrasi asam klorida (HCl) sebesar 0,5%, 0,75%, 1%, dan
1,25%. Nilai terbaik terdapat pada perlakuan HCl 1,25% dengan rendemen 90,4%,
derajat keasamaan 6,09, derajat putih 77,9, kelarutan 68,10, kadar air 15,55% ,
kadar abu 1,10%, dan kadar nitrogen 3,47%. Hasil derajat deasetilasi kitosan
sebesar 92,5%. | id |