Analisis Perilaku Belanja Konsumen Non-Muslim Terhadap Makanan dan Minuman Kemasan Berlabel Halal MUI di Kota Bekasi. Dibimbing
View/ Open
Date
2020Author
Alfi, Badrina
Hasanah, Neneng
Muthohharoh, Marhamah
Metadata
Show full item recordAbstract
Industri halal Indonesia memiliki potensi besar dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional, salah satunya adalah industri makanan dan minuman. Saat ini, makanan dan minuman halal tidak hanya diperuntukkan konsumen Muslim, tetapi juga konsumen non-Muslim. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang dapat memengaruhi konsumen non-Muslim dalam membeli makanan dan minuman kemasan berlabel halal di Kota Bekasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif untuk menganalisis karakteristik responden dan Structural Equation Modeling (SEM) untuk menguji pengaruh antar variabel. Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel sikap dan persepsi kontrol perilaku berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. Minat beli berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku membeli. Persepsi kontrol perilaku, juga dapat berpengaruh secara langsung terhadap perilaku membeli konsumen non-Muslim dalam membeli makanan dan minuman kemasan berlabel halal.
Collections
- UT - Syariah Economic [466]