| dc.description.abstract | Sektor pertanian di Indonesia memegang peranan penting dalam
perekonomian di Indonesia, dimana dari sekitar 112,8 juta penduduk yang bekerja
36,52% atau 41,2 juta orang diantaranya bekerja di sektor pertanian dan pada
tahun 2011 mencapai Rp. 1.093,5 triliun atau 14,72% dari PDB. Pupuk sebagai
salah satu elemen untuk meningkatkan produktifitas tanaman memegang peranan
penting dalam sektor pertanian. Persepsi yang salah tentang pupuk, baik dari segi
kegunaan maupun praktek pemberian pupuk yang melebihi dosis anjuran turut
mendukung rendahnya tingkat produktifitas tanaman padi. Potensi pasar pupuk
NPK di Jawa Barat terutama Kabupaten Karawang yang cukup besar berdasarkan
luasan areal tanam padi dan karakteristik lahan berupa hamparan sawah. PT
Pupuk Kujang yang berkedudukan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat,
mendapatkan penugasan untuk memasok pupuk bersubsidi di Jawa Barat sesuai
dengan surat PT Pupuk Indonesia (Persero). PT Pupuk Kujang memerlukan
strategi untuk memenangi persainagan pasar melalui informasi posisi NPK
Kujang dibandingkan dengan pesaing, preferensi konsumen terhadap pupuk NPK
yang ideal dan faktor yang mempengaruhi loyalitas konsumen terhadap NPK
Kujang.
Penelitian dilakukan di PT Pupuk Kujang pada bulan Mei 2013 dengan
menggunakan metode survey terhadap petani sebagai responden. Data yang
didapat dianalisis dengan Uji Cochran, Analisis Multiatribut Fishbein, Analisis
Konjoin dan Structural Equation Modelling. Metode pengambilan contoh
dilakukan secara non-probability sampling dengan cara purposive.
Hasil penelitian menunjukan bahwa atribut yang diuji yaitu atribut harga,
volume, desain kemasan, warna produk, ukuran butiran, ketersediaan produk,
kemudahan mendapatkan, kebersihan karung, label SNI dan ijin edar serta tanggal
kadaluarsa merupakan atribut yang sah untuk diuji berdasarkan Uji Cochran. NPK
Phonska memiliki nilai sikap konsumen tertinggi dibandingkan dengan NPK
Kujang dan NPK lainnya. Preferensi konsumen terhadap pupuk NPK yang ideal
adalah pupuk NPK berbentuk tablet, berwarna terang dan dikemas dalam kemasan
50 kg. Faktor yang sangat mempengarhui loyalitas responden terhadap NPK
Kujang adalah variabel laten distribusi yang diwakili oleh atribut ketersediaan
produk dan kemudahan mendapatkan.
PT Pupuk Kujang disarankan melakukan perbaikan kualitas produk dan
memperlancar distribusi untuk meningkatkan loyalitas konsumen. PT Pupuk
Kujang disarankan seegra melakukan penelitian pupuk NPK bebentuk tablet dan
berwarna terang agar menjadi first mover dalam pupuk NPK tablet berwarna
terang. | |