dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menentukan karakteristik peternak sapi perah di Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, (2) Menentukan persepsi peternak sapi perah, (3) Menentukan motif peternak untuk bekerja mengelola usahaternaknya, (4) Menentukan etos-kerja peternak sapi perah di Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, dan (5) Menentukan hubungan beberapa faktor di atas dan etos-kerja peternak sapi perah.
Penelitian ini dirancang sebagai studi kasus yang bersifat pemaparan (deskriptif) dan sekaligus menjelas- kan hubungan antara variabel (korelasional). Variabel bebas terdiri dari: (1) Karakteristik peternak yang meliputi: jenis kelamin, umur, tingkat pendidikan, jumlah tanggungan keluarga, pengalaman beternak, mata pencaharian utama, pemakaian tenaga kerja, dan jumlah pemilikan ternak; (2) Persepsi peternak terhadap usaha peternakan sapi perah yang meliputi: persepsi terhadap keuntungan relatif beternak, persepsi terhadap kompatabilitas beternak, persepsi terhadap kompleksitas beternak, persepsi terhadap trialabilitas beternak, dan persepsi terhadap observabilitas beternak; (3) Motif peternak untuk bekerja mengelola usahaternak sapi perah yang meliputi: kebutuhan fisiologis, kebutuhan keamanan, kebutuhan cinta, kebutuhan penghargaan, dan kebutuhan mewujudkan diri. Variabel tak bebas adalah etos-kerja peternak sapi perah yang meliputi: mencintai pekerjaan beternak, disiplin dalam bekerja, dedikasi dalam bekerja, tanggung jawab dalam bekerja, tujuan bekerja, dan keinginan untuk bekerja keras.
Populasi penelitian adalah seluruh peternak sapi perah yang berdomisili di tujuh kelompok peternak Ke- camatan Pacet, Kabupaten Cianjur. Sampel penelitian berjumlah 60 responden, yang dipilih secara proporsional dari tujuh kelompok peternak tersebut.
Pengumpulan data dilakukan tanggal 10 Desember 1987 sampai 10 Pebruari 1988. Data dikumpulkan dengan meng- gunakan wawancara dengan kuesioner dan pengamatan langsung. Pengolahan data dilakukan dengan memperlihatkan frekuensi, persentase, rataan, dan untuk keperluan hubungan antara variabel digunakan "Korelasi Jenjang Spearman.".. dst | id |