| dc.description.abstract | Salah satu produk pangan hasil ternak yang dapat memberikan efek kesehatan adalah daging sapi. Selain kandungan nutrisi yang lengkap, daging sapi juga mengandung beberapa senyawa bioaktif yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Studi literatur ini bertujuan mengidentifikasi dan mempelajari komponen bioaktif pada daging sapi serta peranannya terhadap kesehatan manusia. Kajian pustaka dilakukan dengan penelusuran karya tulis ilmiah pada media online. Hasil yang didapatkan berupa data sekunder mengenai senyawa bioaktif pada daging sapi dan peran senyawa bioaktif daging terhadap kesehatan. Data kemudian disintesis menggunakan metode naratif (narrative review). Senyawa bioaktif pada daging sapi, yaitu: taurin, L-karnitin, asam linoleat terkonjugasi, karnosin, koenzim Q10, anserin, glutation, kreatin dan asam lipoat. Berbagai senyawa bioaktif tersebut memiliki kadar yang berbeda dalam daging. Beberapa senyawa bioaktif pada daging sapi memiliki manfaat penting terhasap kesehatan. Senyawa bioaktif telah banyak dikaji dan diuji sifat fungsionalnya diantaranya sebagai antiinflamasi, antikanker dan antioksidan sehingga terbukti dapat mencegah penyakit yang disebabkan oleh radikal bebas seperti penuaan dini dan kardiovaskuler. | id |