| dc.description.abstract | Percobaan ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh komposisi larutan pulsing dan chitosan sebagai antitranspiran terhadap vase life mawar potong. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Pascapanen Departemen Agronomi dan Hortikultura IPB. Percobaan 1 dilaksanakan pada bulan November 2011, percobaan 2 pada bulan Februari 2012, dan percobaan 3 pada bulan Maret 2012. Penelitian ini terdiri dari tiga rangkaian percobaan yaitu percobaan 1 untuk menguji pengaruh konsentrasi penyemprotan chitosan di penyimpanan suhu ruang (25 oC) , percobaan 2 untuk melihat pengaruh komposisi larutan pulsing di cold storage (10 – 15 oC), dan percobaan 3 untuk melihat pengaruh dari penggunaan larutan pulsing dan aplikasi penyemprotan chitosan dengan penyimpanan di cold storage (15 – 25 oC) . Ketiga percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap. Percobaan 1 menggunakan satu faktor perlakuan yaitu konsentrasi chitosan 0 ppm, 0.1 ppm, 0.5 ppm, dan 1 ppm. Setiap perlakuan terdiri dari lima ulangan dengan satu tangkai bunga potong per ulangan. Percobaan 2 menggunakan satu faktor yaitu komposisi larutan pulsing yang terdiri atas aquades, aquades + sukrosa 3%, aquades + sukrosa 3% + asam salisilat 100 ppm, aquades + sukrosa 3% + BAP 5 ppm, dan aquades + sukrosa 3% + asam salisilat 100 ppm + BAP 5 ppm. Setiap perlakuan terdiri dari tiga ulangan dengan satu tangkai bunga potong per ulangan. | en |