| dc.description.abstract | Penelitian bertujuan u~itukm engetahui pengamh induksi suhu yang ideal dan konsentrasi zat pengatur tumbuh Rootone-F yang tepat dengan metode perendaman dalam menginduksi akar dan tunas stek akar sonokeling (Dalbergia latifolia Roxb.) Penelitian berlangsung dari bulan Pebruari sampai Mei 2005 yang dilakukan di laboratorium Ilmu dan Teknologi Benih IPB dan kebun percobaan PT. BioHutanea di Cibedug, Ciawi, Kabupaten Bogor. Penelitian menggunakan Rancangan split plot dengan dua faktor. Faktor I sebagai petak utama adalah induksi suhu dengan tiga taraf suhu penginduksian, yaitu suhu 27 OC, 16 'C dan 7 OC. Faktor I1 sebagai anak petak adalah konsentrasi Rootone-F untuk metode perendaman dengan tiga taraf konsentrasi Rootone-F yaitu 0 ppm (kontrol), 100 ppm dan 200 ppm. Dengan demikian terdapat 9 kombinasi perlakuan, masing-masing perlakuan diulang 3 kali sehingga terdapat 27 satuan percobaan. Masing-masing satuan percobaan terdiri dari 10 stek untuk dua kali pengamatan, sehingga jumlah seluruh stek yaitu 270 stek. Tolok ukur yang diamati adalah: persentase stek hidup, persentase stek bertunas, persentase stek berakar, panjang tunas, panjang akar, jumlah tunas, jumlah akar, bobot basah tunas, bobot basah akar, bobot kering tunas dan terakhir bobot kering akar. | en |