Metode cepat untuk penentuan kadar yohimbim dalam Pausinystalia yohimbe dan produk komersialnya secara spektrofotometri derivatif ultra violet
Abstract
Yohimbin merupakan senyawa alkaloid utama pada tanaman Pausinystalia yohimbe serta banyak digunakan dalam obat-obatan dan produk komersial sebagai afrodisiak dan untuk pengobatan impotensi. Senyawa ini bersifat halusinogenik pada dosis tinggi. Metode yang baik dan dapat dipercaya untuk penetapan kadar yohimbin sangat diperlukan sehingga dapat diketahui dosis pemakaian yang aman sehingga efek negatifnya dapat ditekan. Metode spektrofotometri derivatif ultraviolet (SDUV) dikembangkan untuk penentuan kadar yohimbin pada bubuk korteks P. yohimbe dan produk komersialnya Irex max® tanpa pemisahan awal dan reagen pewarna. Metode ini didasarkan pada pengukuran amplitudo puncak ke garis dasar spektrum derivatif ke-2 pada panjang gelombang (.) 284.6 nm untuk P. yohimbe dan spektrum derivatif pertama pada . 290.1 nm untuk produk komersial. Kurva kalibrasi diperoleh linear pada kisaran konsentrasi 5–50 µg ml-1. Koefisien korelasi dan % SBR berturut turut adalah 0.9993 dan 1.15% untuk P. yohimbe serta 0.9998 dan 0.83% untuk produk komersial. Berdasarkan metode penambahan standar diperoleh persen perolehan kembali sebesar 93.31–114.41%.
Collections
- UT - Chemistry [2295]

