| dc.description.abstract | Salah satu faktor yang menyebabkan rendahnya produksi kacang-kacangan di Indonesia adalah serangan hama dan penyakit. Bila serangan terjadi pada daun maka akan mengakibatkan berkurangnya luas daun yang menyediakan fotoasimilat sehingga dapat mempengaruhi hasil. Tujuan dari percobaan ini adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh berbagai intensitas kehilangan daun pada beberapa fase pertumbuhan terhadap hasil dan komponen hasil tanaman kacang hijau varietas Merak.
Percobaan ini dilaksanakan di rumah plastik Baranangsiang yang berlangsung dari tanggal 24 Oktober 1983 sampai dengan tanggal 15 Januari 1984, menggunakan Rancangan Acak Lengkap Faktorial dengan dua faktor. Faktor pertama adalah waktu pemotongan daun (V) dan faktor kedua adalah intensitas pemotongan daun (P). Waktu pemotongan daun terdiri atas tiga fase yaitu pada saat tanaman berumur dua minggu (fase vegetatif, V₁), empat minggu (fase pembungaan, V₂) 2 dan enam minggu (fase pengisian polong, V3). Sedangkan intensitas pemotongan daun terdiri atas empat taraf yaitu 0% (P1), 17% (P2), 33% (P3) dan 67% (P4). | id |