Struktur komunitas teripang (Holothuroidea) di perairan pantai Pulau Pramuka dan Pulau Tikus, Kepulauan Seribu, Jakarta
View/ Open
Date
2001Author
Saputra, Dwianto Andi
Soedharma, Dedi
Zairion
Hartati, Sri Turni
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian dilakukan di perairan pantai Pulau Pramuka dan Pulau Tikus, Kepulauan Seribu pada bulan April sampai Juni 2001. Survei pendahuluan dilakukan untuk menentukan stasiun pengamatan dan kondisi umum lokasi pada awal bulan April 2001.
Tujuan penelitian ini diantaranya adalah untuk mempelajari struktur komunitas teripang terutama jenis, kepadatan, keanekaragaman, keseragaman, dominansi dan pola penyebaran, juga untuk mengetahui kemiripan komunitas dan asosiasi antar spesies teripang di perairan pantai Pulau Pramuka dan Pulau Tikus. Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai tambahan informasi dalam rangka pengelolaan sumberdaya teripang di Indonesia, khususnya di Pulau Pramuka dan Pulau Tikus, Kepulauan Seribu.
Metode penelitian yang digunakan dalam pengambilan data teripang adalah dengan metode sensus yang menggunakan transek berukuran 10x10 m² dalam luasan tiap stasiun 20x50 m². Data teripang hanya dikumpulkan dan dihitung untuk teripang yang terlihat saja.
