Analisis strategi pemasaran traktor tangan : Studi kasus pada PT Yamindo, DKI Jakarta
Abstract
Agroindustri yang semakin dikembangkan dan tersebar luas di seluruh nusantara meliputi agroindustri hulu dan agroindustri hilir. Traktor tangan merupakan salah satu perwujudan agroindustri hulu dengan memanfaatkan teknologi maju yang dapat digunakan oleh manusia dalam mengelola lahan pertanian. Akan tetapi dalam perkembangannya, traktor tangan yang berkualitas semakin sulit dimiliki oleh petani di Indonesia karena harganya semakin mahal. Hal ini disebabkan karena krisis ekonomi yang melanda Indonesia sehingga menyebabkan kenaikan harga bahan baku dan ongkos produksi. Salah satu produsen traktor tangan berkualitas yang terkena imbas dari krisis ekonomi adalah PT Yamindo, sehingga mengakibatkan penurunan volume penjualan produk perusahaan tersebut pada tahun 1998, walaupun kemudian bangkit kembali.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi variabel-variabel yang terdapat pada lingkungan eksternal dan lingkungan internal yang dihadapi oleh perusahaan, menganalisis bauran pemasaran produk traktor PT Yamindo dalam strategi bersaing perusahaan dan merumuskan strategi terbaik yang dapat dijalankan oleh perusahaan.
Penelitian ini menggunakan tiga alat analisis yaitu (1) Analisis lingkungan eksternal (2) Analisis lingkungan internal dan (3) Analisis SWOT (strength, weakness, opportunity, dan threat) berbobot. Analisis lingkungan internal dilakukan untuk mengidentifikasi sumberdaya manusia, sumberdaya produksi, sumberdaya pemasaran dan bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga, distribusi dan promosi. Sedangkan analisis lingkungan eksternal dilakukan untuk mengidentifikasi lingkungan mikro dan makro, dimana lingkungan mikro terdiri dari pemasok, pelanggan, pesaing dan perantara, kemudian untuk lingkungan makro terdiri dari demografi, ekonomi, alam, teknologi, politik dan budaya. ..dst
