Studi nilai manfaat ekonomi rekreasi berdasarkan model kesedian membayar (Willingess To Pay) : Studi kasus di Taman Safari Indonesia-Cisarua, Kabupaten Bogor
| dc.contributor.advisor | Tambunan, Mangara | |
| dc.contributor.author | Sinaga, Anna P. | |
| dc.date.accessioned | 2024-03-07T03:02:55Z | |
| dc.date.available | 2024-03-07T03:02:55Z | |
| dc.date.issued | 1995 | |
| dc.identifier.uri | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141181 | |
| dc.description.abstract | Tak Rekreasi alam bersifat public goods dan informasi pasar tidak tersedia mengenai berapa biaya yang harus dibayar dalam menikmati rekreasi tersebut. Padahal informasi tersebut berguna dalam mengestimasi manfaat yang diterima dan biaya yang harus dikeluarkan. Ketidakmampuan pasar dalam menilai manfaat rekreasi secara kuantitatif mengakibatkan alokasi pemanfaatan sumberdaya alam dalam bentuk rekreasi belum optimal. Menurut Davis dan Jonhson (1987) kesulitan ini dapat diatasi dengan mengunakan metode biaya perjalanan dan kontingensi yang berdasarkan pada kesediaan membayar (willingness to pay) dari pengunjung. Tujuan dari penelitian ini adalah menduga dan menyusun kurva permintaan total manfaat rekreasi tahunan dari Taman Safari Indonesia berdasarkan pendekatan kesediaan membayar (willingness to pay) dan menduga nilai manfaat rekreasi berupa nilai penerimaan yang dapat diperoleh pengelola dan nilai manfaat yang dapat diperoleh pengunjung pada berbagai tingkat harga karcis yang dikenakan terhadap pengunjung. Penelitian ini dilaksanakan di Taman Safari Indonesia-Cisarua, Kabupaten Bogor dengan obyek penelitian adalah para pengunjung (domestik) yang melakukan rekreasi dikawasan tersebut. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara secara lisan atau dengan kuesioner kepada pengunjung yang terpilih secara purpusive, observasi atau pengamatan di lapang dan studi literatur untuk pengumpulan data sekunder. Karakteristik pengunjung Taman Safari Indonesia adalah sebagai berikut: Sebagian besar pengunjung adalah laki-laki dan pendidikan terakhirnya SLTA. Jenis pekerjaannya sebagian besar sebagai pegawai swasta dengan tingkat pendapatan yang cukup besar. Karakteristik yang khas dari Taman Safari Indonesia adalah berbagai jenis satwanya yang dilepas secara bebas sehingga pengunjung harus mengunakan mobil yang tertutup jika ingin melihatnya. Disamping itu pemandangan alam yang indah serta sejuknya udara merupakan daya tarik tersendiri bagi pengunjung untuk datang ke Taman Safari Indonesia... | id |
| dc.language.iso | id | id |
| dc.publisher | IPB University | id |
| dc.title | Studi nilai manfaat ekonomi rekreasi berdasarkan model kesedian membayar (Willingess To Pay) : Studi kasus di Taman Safari Indonesia-Cisarua, Kabupaten Bogor | id |
| dc.type | Undergraduate Thesis | id |
