| dc.description.abstract | Glukosa oksidase (GOx; EC 1.1.3.4) adalah enzim yang mengoksidasi Dglukosa menjadi D-glukono-d-lakton dan menghasilkan hidrogen peroksida.
Aktivitas enzim tersebut pada organisme asalnya, yaitu Aspergillus niger IPBCC
08.610, diketahui lebih tinggi secara intraseluler dibanding ektraselular sehingga
upaya memproduksi GOx secara masif kurang efisien. Salah satu solusi dari
permasalahan tersebut adalah dengan metode alternatif, yaitu produksi enzim GOx
secara rekombinan. Penelitian ini bertujuan mengonstruksi ulang fragmen gen GOx
dengan menambah situs restriksi XhoI menjadi GOx-Xho, mensubkloning gen
tersebut ke dalam plasmid pPICZα, dan mentransformasi plasmid rekombinan ke
dalam sel Escherichia coli DH5α. Konstruksi gen GOx dilakukan menggunakan
metode PCR dalam dua tahap. Ligasi gen GOx dengan plasmid pPICZα dilakukan
dengan dua perlakuan, yaitu dengan rasio 1:1 dan 1:3 antara plasmid dan gen. Hasil
penelitian menunjukkan perbandingan plasmid dan gen yang optimal dalam
subkloning adalah 1:3. Hasil subkloning berhasil ditransformasi ke dalam sel E. coli
DH5α dan sel pembawa plasmid rekombinan pPICZα-GOx-Xho berhasil diperoleh. | id |