Perubahan sifat mikrobiologi tanah yang berkembang dari sedimen berpirit di delta Telang, Sumatera Selatan akibat pengelolaan air serta kaitannya dengan beberapa sifat kimia tanah
View/ Open
Date
2001Author
Putri, Sri Rezeki Fiantri
Murtilaksono, Kukuh
Djajakirana, Gunawan
Metadata
Show full item recordAbstract
Tanah sulfat masam mempunyai pH kurang dari 3,5 (Entisol) atau 4,0 (Inceptisol) pada kedalaman 50 cm karena pembentukan asam sulfat sebagai akibat oksidasi pirit (FeS2). Drainase dan pencucian merupakan pemecahan masalah yang umumnya dianjurkan untuk mengelola lahan yang berkembang dari sedimen berpirit. Beralihnya suasana reduktif ke oksidatif atau sebaliknya berpengaruh terhadap proses kimia tanah di mana beberapa mikroorganisme tanah sangat berperan di dalamnya.
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari perubahan sifat mikrobiologi tanah melalui parameter total mikroorganisme, respirasi dan T. ferrooxidans tanah akibat perlakuan pengeringan dan pencucian pada tanah yang berkembang dari sedimen berpirit di Delta Telang, Sumatera Selatan serta hubungannya dengan beberapa sifat kimia tanah.
Contoh tanah tidak terganggu diambil dengan pipa PVC yang berdiameter 20 cm dan panjang 1 meter dari lapangan. Perlakuan pengeringan terdiri dari 8 macam yaitu: KO, digenangi 5 cm selama 8 minggu; K1, air tanah dipertahankan pada kedalaman 50 cm selama 8 minggu; serta K2, K3, K4, K5, K6 dan K7 air tanah dipertahankan pada kedalaman 80 cm selama 1, 2, 3, 4, 6 dan 8 minggu. Pada akhir periode pengeringan dilakukan penggenangan setinggi 5 cm dan dilanjutkan dengan pencucian. Pencucian dilakukan selama 30 hari yang terdiri atas 5 macam pencucian yaitu: C0 kolom tanah tidak dicuci sedangkan C1, C2, C3 dan C4 adalah kolom tanah yang dicuci setiap 1, 5, 10 dan 15 hari.
Perlakuan pengeringan berpengaruh sangat nyata terhadap populasi bakteri T. ferrooxidans kedalaman 15 dan 75 cm dan pH tanah kedalaman 15 cm. Pengaruh pengeringan nyata terhadap total mikroorganisme tanah kedalaman 15 dan 75 cm. Respirasi dan kandungan bahan organik tanah tidak dipengaruhi oleh perlakuan pengeringan…dst