| dc.description.abstract | Penelitian ini mencoba untuk menentukan rasio penggantungan (E1) dan ukuran
mata jaring (MS) bagian dasar jaring jodang yang selektif untuk menangkap keong
macan. Ukuran matajaring yang diguakan adalah 1,22 inci; 1,37 inci; dan 1,65 inci.
Adapun rasio penggantungannya 0,40; 0,50; dan 0,70. Sebagai sampel adalah
cangkang keong macan yang didalamnya diisi dengan menggunakan pasir dan lilin.
Selain itu, dihitung nilai selection length (L50) untuk mengetahui ukuran lingkar
cangkang maksimum yang masih dapat tertahan pada perangkap.
Dari hasil penelitian didapatkan bahwajaring dengan MS 1,22 inci dan E1 0,40;
0,50; dan 0, 70 tidak memiliki nilai L50 .Ini dibuktikan dengan tidak adanya cangkang
yang lolos. Begitu juga MS 1,37" dengan E1 0,40 dan 0,50. Jaring belum dapat
digunakan sebagai pembentuk bagian dasar dari jaring jodang. Adapun jaring dengan
MS 1,65 "dan E1 0,40; 0,50; dan 0,70 dapat meloloskan cangkang berukuran panjang
kurang dari 4,27 cm. Ukuran ini, menurut Firdaus (2002), merupakan ukuran keong
macan yang belum memijah. Dengan demikian, jaring ini adalah yang paling sesuai
digunakan sebagai pembentuk bagian dasar jaring jodang. | id |