Hubungan antara pola komunikasi orang tua dan anak dengan prestasi belajar anak: kasus di Desa Bendungan dan desa Banjarwaru, kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor
View/ Open
Date
2001Author
Pradiana, Wida
Sumardjo
Abdulkadir-Sunito, Melani
Djamaludin, M. D
Metadata
Show full item recordAbstract
Pola komunikasi orang tua yang tepat, bermanfaat terhadap anak. Hal ini penting dan perlu mendapat perhatian karena di duga akan mempengaruhi prestasi belajar anak di sekolah.
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Perbedaan pola komunikasi antara ibu bekerja nafkah dengan ibu tidak bekerja nafkah dengan anak.
2) Faktor-faktor yang mempengaruhi pola komunikasi orang tua dan anak. 3) Hubungan antara pola komunikasi orang tua dan anak dengan prestasi belajar
anak.
Penelitian ini dilaksanakan di enam Sekolah Dasar Negeri, masing-masing barada di Desa Bendungan dan Desa Banjarwaru Kecamatan Ciawi Kabupaten Bogor. Lokasi dipilih secara purposif berdasarkan pertimbangan bahwa: Lokasi ini merupakan perbatasan antara Daerah Khusus Ibukota Jakarta dengan Jawa Barat. Lokasi ini banyak dihuni oleh masyarakat dari berbagai macam status sosial, heterogen dan beragam tingkat sosial ekonominya.
Teknik sampling yang digunakan adalah Cluster Random Sampling, dengan sample digolongkan kedalam dua kelompok. Jumlah sampel sebanyak 73 orang diambil secara proporsive (15% dari populasi). Masing-masing kelompok terdiri dari keluarga ibu bekerja nafkah dan 36 keluarga ibu tidak bekerja nafkah.
Collections
- MT - Human Ecology [2407]
