dc.description.abstract | Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui kualitas air sumur-gali di wilayah di Kotamadya Yogyakarta bagian selatan dengan mempertimbangkan kriteria baku untuk air-mimum, untuk mengetahui apakah faktor-faktor lingkungan pemukiman, lokasi sumur-gali dan wilayah pemukiman mempengaruhi kualitas air sumur-gali.
Penelitian ini dilakukan di tiga wilayah RK yaitu Gengkiwo, Kaparakan dan Tegalgendu yang masing-masing terletak di kecamatan Mantrijeron, Margangsan dan Kota Gede dan masing-masing terletak di sepanjang daerah aliran sungai (FAS) Winogo, Code dan Gajahwong. Tiga puluh sumur-gali diambil sebagai contoh, dikelompokkan masing-masing 10 untuk tiap RK, dan ditetapkan dengan cara acak berlapis (stratified random sampling) untuk memperoleh masing-masing 5 sumur dekat sungai (jarak kurang dari 150 m dari tiga maksimum aliran sungai) dan 5 sumur jauh dari sungai (jarak lebih dari 300 m dari tepi maksimum aliran sungai)... dst | id |