Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96762
Title: Pengembangan Produk Minuman Kopi Siap Minum (Ready-to-Drink) Berdasarkan Preferensi Konsumen di Kota Bogor
Authors: Sugiyono
Hunaefi, Dase
Shafira, Nadya Avitri
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pasar kopi dan tingkat konsumsi kopi di Indonesia semakin meningkat yang diiringi dengan semakin beragamnya permintaan konsumen. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan suatu produk minuman kopi yang sesuai dengan preferensi konsumen di Kota Bogor. Hasil survei menunjukkan bahwa produk minuman kopi yang menjadi preferensi konsumen di Kota Bogor adalah produk minuman kopi siap minum dengan susu, rasa dominan creamy, karakter aroma kopi yang sangat tajam tercium, karakter body (rasa dimulut) kopi medium/sedang dan menggunakan kemasan botol plastik (perempuan) atau botol kaca (laki-laki). Dari uji organoleptik rating hedonik, didapatkan formula terpilih yaitu F6, F7 dan F8 dengan komposisi susu dan krimer paling tinggi. Formula yang paling mendekati ideal berdasarkan uji profiling dengan metode CATA adalah F6 (laki-laki) dan F8 (perempuan). Atribut yang memengaruhi tingkat kesukaan panelis perempuan adalah aroma caramel, flavor fermented, rasa manis, rasa coffee ID, rasa milky serta mouthfeel/body creamy. Pada panelis laki-laki atribut yang memengaruhi tingkat kesukaan adalah flavor burnt, flavor fermented, rasa coffee ID, rasa milky, rasa manis, rasa pahit dan aftertaste sepat. Mengacu pada hasil survei dan uji organoleptik, formula yang terpilih adalah F8. Analisis proksimat pada F8 memberikan hasil kadar air 79,42 %bb; kadar abu 0,74 %bb; kadar lemak 3,19 %bb; kadar protein 1,74 %bb dan kadar karbohidrat 14,92 %bb.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96762
Appears in Collections:UT - Food Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F18nas.pdf
  Restricted Access
24.9 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.