Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91607
Title: Pengaruh Komposisi Bahan Penyalut dan Suhu Spray Drying terhadap Karakteristik Nanoenkapsulat Minyak Kayu Manis (Cinnamomum burmanii).
Authors: Muchtadi, Tien R
Yuliani, Sri
Yunika, Chintya
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Minyak kayu manis biasa dimanfaatkan sebagai flavor, antibakteri, parfum, maupun dalam industri farmasi. Konsistensinya yang lengket dan kental menyulitkan dalam penanganan sehingga diperlukan suatu cara untuk memudahkan penanganan. Spray drying digunakan untuk menghasilkan produk kering berbentuk bubuk. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh komposisi bahan penyalut juga suhu inlet terhadap karakteristik enkapsulat yang dihasilkan. Bahan penyalut yang digunakan antara lain maltodekstrin (MD), gum arab (GA), dan whey protein (WY) dengan perbandingan komposisi tertentu (MD 100 %, 80:20, 70:30, 60:40) dimana proporsi terbesar adalah maltodekstrin. Suhu inlet yang digunakan pada spray drying adalah 150 dan 160 °C. Dari hasil analisis terhadap karakteristik enkapsulat MKM dapat ditentukan komposisi dan suhu enkapsulat yang efektif. Analisis yang dilakukan antara lain kadar air, nilai aw, kelarutan dalam air, total oil, surface oil, oil recovery, efisiensi enkapsulasi, serta morfologi. Penentuan perlakuan terbaik dilakukan dengan metode pembobotan berdasarkan tingkat kepentingannya. Nanoenkapsulat terbaik adalah komposisi MD:GA (70:30) pada suhu 150 °C karena memiliki nilai total oil dan oil recovery yang tinggi, selain itu kadar air produk juga rendah.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91607
Appears in Collections:UT - Food Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F17cyu.pdf
  Restricted Access
19.29 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.