Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85713
Title: Peptida Antioksidatif Dari Hidrolisat Protein Ikan Kayu.
Authors: Trilaksani, Wini
Riyanto, Bambang
Dewi, Nur Maghfiroh Apriliani Tunggal
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricutural University (IPB)
Abstract: Katsuobushi yang berbahan dasar ikan kayu diketahui memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai bahan utama dalam pembuatan pangan fungsional berbasis peptida. Peptida antioksidatif dapat diperoleh dengan proses hidrolisis protein secara enzimatis. Tujuan penelitian ini adalah memproduksi peptida antioksidatif berbasis hidrolisat protein ikan kayu, serta mendapatkan keragaan jenis peptida yang memiliki fungsi antioksidan. Proses hidrolisis protein ikan kayu menggunakan enzim papain 1% (29.274,04 U/mg.menit) (b/b) dilakukan selama 15, 30, 45 dan 60 menit. Pengujian karakteristik peptida meliputi analisis derajat hidrolisis, Liquid Chromatography - Mass Spectrometry (LC-MS) dan pengujian aktivitas antioksidan. Proses hidrolisis protein secara enzimatis selama 15 menit menghasilkan peptida dengan aktivitas antioksidan (IC50) paling tinggi 0,159±0,013 mg/mL dengan nilai derajat hidrolisis 3,322±0,342%. Hasil identifikasi peptida menggunakan LC-MS menunjukkan adanya kecocokan peptida ikan kayu dengan peptida jenis anserine dan carnosine yang memiliki fungsi antioksidan dan berasal dari ikan tuna dan cakalang.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85713
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C16nma.pdf
  Restricted Access
13.91 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.