Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144936
Title: Penggunaan campuran tepung bawang putih Allium sativum - meniran Phyllanthus niruri dalam pakan untuk pencegahan infeksi bakteri Streptococcus agalactiae pada ikan nila Oreochromis niloticus
Authors: Wahjuningrum, Dinamella
Sukenda
Fauziah, Ririn Nurul
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis potensi campuran tepung bawang putih-meniran dalam pakan terhadap pencegahan penyakit yang disebabkan oleh bakteri S. agalactiae pada ikan nila. Penelitian ini terdiri dari uji in vitro yang menguji konsentrasi campuran ekstrak bawang putih-meniran yaitu 20+5 ppt, 20+10 ppt, 20+15 ppt dan 20+20 ppt dalam menghasilkan zona hambat pada biakan bakteri. Campuran dosis 20+15 ppt menghasilkan zona hambat terbaik dalam uji in vitro sehingga dosis tersebut yang digunakan dalam uji in vivo. Uji in vivo terdiri dari 3 perlakuan yaitu kontrol positif, kontrol negatif dan perlakuan pakan yang mengandung bawang putih-meniran (BM). Uji ini dilakukan pada ikan nila yang memiliki bobot 10,33±1,63 gram dan dipelihara di akuarium dengan kepadatan 10 ekor/akuarium. Ikan diberi pakan perlakuan selama 14 hari kemudian diinjeksi bakteri S. agalactiae sebanyak 0,1 ml dengan kepadatan 105 cfu/ml pada perlakuan kontrol positif dan perlakuan BM secara intraperitoneal. Setelah itu dilakukan pengamatan selama 10 hari untuk parameter kelangsungan hidup, laju pertumbuhan, respon pakan, parameter hematologi dan kualitas air. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian bawang putih-meniran dalam pakan (BM) memberikan laju pertumbuhan, respon pakan dan sintasan (83,3%) yang lebih baik daripada kontrol positif (36,7%) pada p<0,05. Selain itu, pakan yang mengandung campuran bawang putih-meniran ini juga mampu meningkatkan respon imun dengan adanya peningkatan aktifitas fagositosis.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144936
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C12rnf.pdf
  Restricted Access
11.55 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.