Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107049
Title: Kajian Literatur Perbedaan Bagian Tubuh Ikan dan Kesegarannya Terhadap Karakteristik Pepton Yang Dihidrolisis Secara Enzimatis
Authors: Nurhayati, Tati
Nurilmala, Mala
Alha, Mira Delana Fardhia
Issue Date: 18-Jun-2021
Publisher: IPB University
Abstract: Bahan baku pepton dari sapi dan babi terbentur masalah kehalalan dan penyakit membahayakan dari hewan-hewan tersebut. Penggunaan ikan sebagai alternatif bahan baku pepton dinilai lebih efektif. Pepton ikan dapat dihidrolisis enzimatis dengan enzim papain. Perbedaan penggunaan daging dan jeroan ikan serta kesegarannya dapat memengaruhi karakteristik pepton yang dihasilkan. Tujuan penelitian ini mengidentifikasi, menganalisis dan membandingkan pengaruh dari perbedaan bagian tubuh ikan yang digunakan serta kesegarannya terhadap karakteristik dari pepton ikan dihidrolisis enzimatis. Penelitian kajian literatur dilakukan dengan mengumpulkan data dari jurnal nasional maupun internasional. Nilai rata-rata parameter pepton jeroan ikan lebih tinggi daripada pepton daging ikan. Pepton dengan ikan post rigor dan busuk memiliki nilai rata-rata parameter yang lebih tinggi daripada pepton dengan ikan segar. Peningkatan konsentrasi enzim dan waktu hidrolisis dapat meningkatkan protein terhidrolisis, sebagian parameter pepton ikan telah memenuhi standar bactopeptone. Kata kunci: daging ikan, enzim papain, jeroan ikan, hidrolisis, pepton ikan.
Peptone’s raw material from bovine and porcine products are colliding the halal issue and the presence of dangerous diseases. Using fish as the alternative of raw material for peptone is more effective. Fish peptone could be hydrolyzed enzymatically using papain enzyme. The use of fish flesh and fish viscera, also fish freshness as raw product used in peptone can affect the peptone final product. The purposes of this research were to identify, analyze, and compare the effect of using different parts of fish body and fish freshness as raw material to the characteristics of fish peptone. The literature review was carried out by data collection from national and international scientific journals. Peptones with fish viscera have higher average value of the parameters compared with peptones with fish flesh. Peptones with post rigor and spoiled fish raw materials have higher average value of the parameter comparing with peptones with fresh fish. Enhancing percentage of enzyme and hydrolysis duration can increase hydrolyzed protein content, several parameters of fish peptone have complied the bactopeptone standard. Keywords: fish flesh, fish viscera, hydrolysis, papain enzyme, peptone.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107049
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
C34160091_MIRA DELANA FA_LEMBAR COVER.pdf.pdf
  Restricted Access
Cover304.27 kBAdobe PDFView/Open
C34160091_MIRA DELANA FA_SKRIPSI.pdf
  Restricted Access
Fullteks789.95 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.