| dc.description.abstract | Pendugaan volume suatu tegakan sangat penting untuk menentukan
kemampuan hutan dalam memproduksi kayu. Sediaan tersebut dapat diduga
melalui model potensi tegakan yang diperoleh melalui data dan informasi yang
objektif dari kegiatan inventarisasi hutan. Tujuan utama dari penelitian ini adalah
untuk mendapatkan model yang akurat baik berbasis piksel maupun interpretasi
visual dan berguna dalam menduga sediaan tegakan dan memetakan sebaran
spasial dari sediaan tegakan visual, khususnya di IUPHHK-HA PT. Roda Mas
Timber Kalimantan. Model penduga potensi tegakan dibangun menggunakan
beberapa jenis model regresi. Uji asumsi klasik, uji kelayakan, dan uji validasi
menjadi parameter-parameter dalam pembangunan model tersebut. Pendugaan
potensi berdasarkan interpretasi visual dibangun menggunakan peubah persentase
tutupan tajuk, sedangkan nilai indeks vegetasi GNDVI, IPVI, NDVI, dan SAVI
merupakan peubah bebas yang menyusun model penduga volume berbasis piksel.
Korelasi cukup erat ditunjukkan oleh nilai korelasi antar peubah prediksi
(persentase tutupan tajuk dan indeks vegetasi) sehingga pembangunan model
tersebut hanya menggunakan satu peubah bebas. Model regresi power dengan
indeks vegetasi GNDVI merupakan model terbaik dalam menduga volume.
Secara keseluruhan IUPHHK-HA PT. Roda Mas Timber mempunyai sebaran
volume paling tinggi pada kelas volume 95 m3/ha hingga 181 m3/ha. | id |