| dc.description.abstract | Penggunaan komputer telah menjadi kebutuhan primer pada bidang industri,
sekolahan, institusi, dan perkantoran. Seseorang teknisi dituntut untuk
memanajemen komputer-komputer tersebut. Oleh karena itu pekerjaan seorang
teknisi akan lebih mudah apabila mampu membuat otomasi instalasi dan
konfigurasi untuk mengelola komputer dalam skala besar. Penelitian ini bertujuan
untuk mengotomasi instalasi dan konfigurasi perangkat lunak menggunakan Puppet
pada lab Ilmu Komputer IPB. Tahapan yang dilakukan pada penelitian ini adalah
identifikasi masalah, identifikasi kebutuhan, implementasi, pengujian di mesin
virtual (VM), dan analisis hasil dan kinerja. Hasil akhir penelitian ini menunjukkan
bahwa Puppet berhasil mengotomasi instalasi dan konfigurasi perangkat lunak
komputer lab Ilmu Komputer. Semua perangkat lunak berhasil diinstal dengan baik.
Namun kinerja Puppet lebih lambat sekitar 26% daripada dengan shellscript pada 4
klien. | id |