dc.description.abstract | Peran inokulasi isolat Acremonium, factor abiotik dan interaksinya dalam pembentukan gubal gaharu dari Aquilaria spp. telah dipelajari secara in vitro dan in vivo. Pada uji laboratorium, kultur tunas 13 klon Aquilaria spp. (A. crassna, A. filaria, A. malaccensis, dan A. microcarpa) dan dua isolat Acremonium (F dan M) telah ditumbuhkan secara kultur ganda pada media dasar MSmodifikasi dengan konsentrasi atau pH berbeda. Pertumbuhan Acremonium, kematian tunas, dan pembentukan aroma telah diamati. Pada uji di lapangan, pengaruh isolat cendawan (ACEFI, F, dan M), faktor abiotik (adcisic acid (ABA) dan air steril), serta interaksi keduanya dalam menginduksi pembentukan gubal gaharu juga telah dipelajari. | id |