| dc.description.abstract | Penelitian-penelitian sebelumnya yang telah dilakukan di Kampus IPB
Darmaga menunjukkan bahwa keanekaragaman burung yang tinggi di lokasi
tersebut berhubungan dengan keanekaragaman tipe habitat. Penelitian-penelitian
tersebut juga menunjukkan bahwa kelompok guild dominan adalah burung
pemakan serangga. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti hubungan antara
keanekaragaman burung dan kelimpahan serangga di tiga tipe habitat: tegakan
karet, semak berpohon jarang dan tegakan campuran di arboretum. Penelitian ini
dilakukan pada bulan September dan Oktober 2014. Data burung dikumpulkan
dengan menggunakan metode titik hitung sementara contoh serangga diambil
menggunakan jaring serangga (sweep net). Sebanyak 32 spesies burung tercatat
selama penelitian. Keragaman tertinggi terdapat di habitat semak berpohon jarang
(H '= 2.83), diikuti oleh tegakan karet (H' = 2.59) dan tegakan campuran di
arboretum (H '= 2.47). Kelimpahan serangga tertinggi ditemukan di habitat semak
berpohon jarang (317 individu), diikuti oleh tegakan karet (158 individu), dan
arboretum al-hurriyyah (58 individu). Tampak ada korelasi antara
keanekaragaman burung dan kelimpahan serangga, meskipun penelitian lanjutan
yang lebih mendalam diperlukan untuk memastikan hubungan tersebut. | id |