| dc.description.abstract | Ketergantungan manusia terhadap ikan telah terjadi sejak ratusan tahun yang lalu, utamanya bagi negara-negara berkembang, dalam upaya pemenuhan kebutuhan hidup manusia. Keterkaitan antara manusia dan sumberdaya ikan sulit untuk terpisahkan, baik untuk pemanfaatan maupun untuk pengawasan sumberdaya itu sendiri. Pandangan ekonomi sumberdaya bahwa mengeksploitasi sumberdaya alam tanpa mempertimbangkan dimensi ruang dan waktu sebagai faktor yang berpengaruh terhadap tingkat pertumbuhan sumberdaya alam, maka kini mulai terjadi kelangkaan (scarcity) berbagai jenis sumberdaya yang memiliki nilai ekonomi penting untuk kebutuhan hidup manusia. | en |