dc.description.abstract | Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui distribusi jumlah curah hujan mingguan. Sehingga kemungkinan terjadinya curah hujan pada batas-batas tertentu dapat diketahui lebih tepat. Dimana ukuran ini dipakai sebagai ukuran keadaan kering.
Data yang digunakan ialah data curah hujan harian dari tiga setasiun di Jawa Tengah. Yaitu setasiun Paras, Kayen dan Wedoro.
Metode momen dan metode kemungkinan maksimum digunakanntuk menduga parameter-parameter distribusi. Uji kelayakan distribusi curah hujan mingguan digunakan metode X2.
Analisis Fourier digunakan untuk melihat fluktuasi curah hujan mingguan, sedangkan analisis korelasi digunakan untuk melihat keeratan hubungan data curah hujan mingguan. Untuk melihat kemungkinan terjadinya curah hujan mingguan pada batas-batas tertentu pada tingkat peluang digunakan analisis peluang.
Dari hasil penelitian, ternyata distribusi jumlah curah hujan mingguan di setasiun-setasiun tersebut di atas dapat dikatakan menyebar menurut distribusi gamma. Minggu-minggu yang tidak mengikuti distribusi ini, penyebarannya tidak dapat dikatakan secara acak. | id |