Mempelajari pengaruh "Modified Atmosphere Packaging" terhadap masa simpan alpukat (Persea americana, Mill)
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari pengaruh penyimpanan modifikasi atmosfer terhadap buah al- pukat, dengan menggunakan kemasan plastik fleksibel, serta pendugaan komposisi gas 02 dan CO2 selama penyimpanan.
Bahan utama yang dipakai dalam penelitian ini adalah alpukat (Persea americana, Mill) yang terdiri dari tiga varietas yaitu Fuerte (lokal: Kodok), West Indian dan Guatemala.
Varietas Fuerte (lokal: Kodok) diperoleh dari Ciku- rai, Bogor; varietas West Indian diperoleh dari Padjajar- an, Bogor dan varietas Guatemala diperoleh dari Garut...