Penentuan Kondisi Optimum Aktivitas Enzim Amiloglukosidase Terhadap Pati Mentah Yang Dihasilkan Oleh Mikroba Yang Diisolasi Dari Limbah Tapioka
View/ Open
Date
1987Author
Ekasilastrini, Lucy Marina
Manullang, Monang
Rahayu, winiati Pudji
Metadata
Show full item recordAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk kapang yang potensial dalm menghasilkan enzim mengi sol asi amiloglu- kosidase (dan menentukan kondisi optimum aktivitas enzim amiloglukosidase dalam memecah pati mentah).
Mikroba diisolasi dari umbi-umbian dan limbah tapi- oka. Mikroba yang mempunyai kemampuan tinggi dalam memecah pati mentah digunakan sebagai stok kultur untuk penelitian lanjutan.
Hasil yang diperoleh menunjukkan adanya tiga kapang yang potensial dalam memecah pati mentah yaitu Aspergillus berspora hijau, kapang Penicillium berspora hijau-biru dan kapang Aspergillus berspora hitam.
Pada penelitian utama menentukan kondisi optimum aktivitas enzim amiloglukosidase terhadap pati mentah yang meliputi: suhu inkubasi, waktu inkubasi dan jumlah enzim. Selain itu dilakukan pemurnian enzim amilogluko- sidase yang dihasilkan oleh kapang Aspergillus berspora hitam dengan DEAE-selulosa kolom khromatografi.
Pengamatan pada ekstrak enzim yang dihasilkan meli- puti aktivitas enzim amiloglukosidase dan protein terlarut. Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan dua kali ulangan.
Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa suhu inkubasi, waktu inkubasi dan jumlah enzim yang ditambahkan. berpengaruh nyata terhadap aktivitas enzim amilogluko- sidase yang dihasilkan oleh kapang Aspergillus berspora hijau dan kapang Penicillium berspora hijau-biru. sedangkan pada kapang Aspergillus berspora hitam jumlah enzim tidak berpengaruh nyata terhadap aktivitas enzim amiloglukosidase yang dihasilkan…dst