Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98076
Title: Analisis Proksimat dan Kandungan Zat Anti Gizi Tepung Biji Kelor (Moringa oleifera) Hasil Pemanasan Basah
Authors: Prangdimurti, Endang
Rahmamarta, Rosita
Issue Date: 2019
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Biji kelor memiliki kadar protein yang tinggi sehingga dapat dijadikan alternatif sumber protein yang murah dan dapat dijangkau oleh masyarakat Indonesia. Namun, biji kelor memiliki beberapa senyawa anti gizi diantaranya tanin dan alkaloid. Proses pengolahan biji kelor menggunakan panas (perebusan, pengukusan dan perebusan bertekanan menggunakan autoklaf) diharapkan dapat memperbaiki mutu biji kelor karena penurunan senyawa anti gizi yang terkandung. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh proses perebusan selama 40 menit, pengukusan selama 40 menit dan perebusan bertekanan selama 20 menit terhadap penurunan zat anti gizi dari tepung biji kelor. Pengukuran zat anti gizi dilakukan dengen menghitung kadar tanin, alkaloid dan serat pangan pada tepung biji kelor. Berdasarkan hasil analisis, ketiga perlakuan pemanasan basah dapat menurunkan zat anti gizi tepung biji kelor, namun kadar lemak dan protein juga mengalami penurunan. Tepung biji kelor yang diberi perlakuan perebusan bertekanan selama 20 menit memiliki kadar tanin dan serat pangan yang lebih rendah daripada tepung biji kelor yang dikukus. Tepung biji kelor dengan perlakuan perebusan selama 40 menit menghasilkan kadar tanin terendah, untuk menurunkan zat anti gizi pada tepung biji kelor sebaiknya dipanaskan dalam media cair sebelum ditepungkan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98076
Appears in Collections:UT - Food Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F19rra.pdf
  Restricted Access
15.79 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.