Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/97926
Title: Pengaruh Label Halal terhadap Keputusan Pembelian Snack Kemasan oleh Konsumen Muslim di Kota Kendari
Authors: Hartoyo, Sri
El Ayyubi, Salahuddin
Prameswari, Sherly Widya
Issue Date: 2019
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Kegiatan ekonomi dalam Islam mengacu pada aturan yang terkandung dalam Alquran dan Sunnah. Bagi seorang muslim, kegiatan konsumsi telah diatur dalam Alquran yang disebutkan dalam surah Albaqarah ayat 168. Label halal digunakan agar konsumen muslim dapat memastikan dengan mudah produk snack kemasan yang boleh dikonsumsi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner dan data sekunder dari instansi dan literatur yang relevan. Metode analisis menggunakan metode regresi logistik (logit) untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi keputusan pembelian konsumen muslim di Kota Kendari. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden memiliki tingkat pengetahuan yang cukup terhadap pangan halal. Pada hasil analisis logit menunjukkan bahwa semua variabel yaitu tingkat pengetahuan, persepsi label halal, persepsi harga, persepsi kualitas, halal awareness, dan religiusitas berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/97926
Appears in Collections:UT - Economics and Development Studies

Files in This Item:
File SizeFormat 
H19swp.pdf
  Restricted Access
16.33 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.