Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/97705
Title: Karakterisasi dan Aplikasi Pepton Jeroan Ikan Sidat (Anguilla bicolor) sebagai Nutrien Media Pertumbuhan Bakteri.
Authors: Nurhayati, Tati
Suptijah, Pipih
Wirayudha, R. Hilman
Issue Date: 2019
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Limbah jeroan ikan sidat dari hasil proses produksi pada umumnya tidak dimanfaatkan dengan baik, yaitu sebagai pakan ternak atau dibuang. Pemanfaatan limbah jeroan ikan sidat perlu dilakukan karena kandungan proteinnya cukup tinggi sehingga dapat dibuat menjadi salah satu produk yang memiliki nilai ekonomis tinggi yaitu pepton ikan. Penelitian ini bertujuan untuk memproduksi pepton dari jeroan ikan sidat serta membandingkan karakteristik pepton tersebut dengan pepton komersial. Pepton dibuat dengan proses hidrolisis menggunakan enzim papain selama 5 jam. Konsentrasi optimum didapat pada penggunaan enzim papain sebesar 1 000 U. Kandungan protein pada pepton jeroan ikan sidat yaitu 82.1 %, dengan kadar lemak sebesar 0.93%. Karakteristik pepton jeroan ikan sidat terdiri dari kelarutan 99.9%; total nitrogen 13.12%; kadar garam 0.15%; dan pH 6. Pepton jeroan ikan sidat dapat digunakan sebagai nutrien pada media pertumbuhan bakteri Escherichia coli dengan nilai optical density (OD) yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan pepton komersial bactopeptone, namun lebih rendah nilai pertumbuhannya jika digunakan pada media pertumbuhan untuk bakteri Staphylococcus aureus.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/97705
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C19rhw.pdf
  Restricted Access
14.57 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.