Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96615
Title: Kandungan Fitokimia dan Uji Antioksidan Ekstrak Batang Krokot (Portulaca oleracea L.).
Authors: Husnawati
Andrianto, Dimas
Nurhayati, Rizky
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Ekstrak batang krokot (Portulaca oleracea L.) telah digunakan secara tradisional dan diduga memiliki potensi sebagai antioksidan alami. Penelitian ini bertujuan membandingkan kandungan senyawa fitokimia batang krokot dengan perbedaan pelarut (akuades, etanol 96%, etil asetat, dan n-heksana) serta membandingkan potensi antioksidan pada uji DPPH. Parameter yang digunakan adalah analisis perbandingan kandungan fitokimia dan persen daya hambat ekstrak terhadap radikal bebas. Metode yang digunakan yaitu ekstraksi maserasi, penentuan kandungan fitokimia, dan pengujian antioksidan DPPH. Hasil pengujian diperoleh kadar air ekstrak batang krokot (Portulaca oleracea L.) sebesar 8.69% dengan rendemen tertinggi pada ekstrak akuades yaitu 9.7%. Hasil uji fitokimia menunjukan bahwa ekstrak batang krokot mengandung senyawa alkaloid, glikosida, dan saponin untuk semua ekstrak. Senyawa fenolik hanya didapat pada ekstrak etil asetat dan etanol 96%. Nilai IC50 batang krokot (Portulaca oleracea L.) pada keempat pelarut tidak dapat ditentukan karena konsentrasi ekstrak dan nilai R kuadrat yang kecil. Ekstrak yang paling baik persen ihibisinya adalah ekstrak etanol 96% dan ekstrak akuades.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96615
Appears in Collections:UT - Biochemistry

Files in This Item:
File SizeFormat 
G18rnu.pdf
  Restricted Access
11.14 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.