Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96597
Title: Degradasi Pewarna Azo oleh Lakase yang Terimobilisasi pada Matriks Tunggal PVA-Alginat dan Perlit
Authors: Sulistiyani
Yanto, Dede Heri Yuli
Rahmawati, Cyntia Dewi
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pewarna azo dicirikan dengan adanya gugus kromofor dan gugus lainnya, seperti gugus aromatik dan turunan benzena yang menyebabkan pewarna ini susah untuk didegradasi, sehingga menjadi penyebab pencemaran lingkungan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kemampuan lakase asal jamur WM01 (Cymatoderma dentriticum) yang terimobilisasi pada matriks berbeda (PVAalginat dan perlit) dalam melakukan dekolorisasi salah satu pewarna azo, yaitu Reactive Black 5 (RB 5). Hasil penelitian mengindikasikan bahwa lakase yang diekstrak dari jamur WM01 berhasil melakukan dekolorisasi pewarna RB 5 dalam bentuk bebas dan terimobilisasi. Lakase terimobilisasi dapat melakukan dekolorisasi lebih banyak pewarna pada aktivitas yang rendah (0.36 U/L) dibandingkan dengan bentuk bebasnya. Lakase yang diimobilisasi pada matriks yang berbeda akan menghasilkan tingkat dekolorisasi yang berbeda, yang dipengaruhi oleh kereaktifan matriks, perbedaan perlakuan saat preparasi, dan penambahan mediator enzim. Tingkat dekolorisasi tertinggi didapatkan dari proses dekolorisasi pewarna RB 5 oleh lakase yang terimobilisasi pada matriks perlit Tipe A.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96597
Appears in Collections:UT - Biochemistry

Files in This Item:
File SizeFormat 
G18cdr.pdf
  Restricted Access
13.48 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.