Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96002
Title: Stabilitas Minyak Ikan Sardin dan Kombinasi Hasil Degumming selama Penyimpanan dengan Metode Schaal
Authors: Suseno, Sugeng Heri
Jacoeb, Agoes Mardiono
Taqiyyah, Aribah Nauf
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Kestabilan minyak ikan dalam kapsul harus dijaga karena dapat memengaruhi kualitas minyak ikan. Tujuan dari penelitian ini untuk menentukan stabilitas minyak ikan sardin dan kombinasi hasil degumming selama penyimpanan dengan metode Schaal serta menentukan profil asam lemak. Parameter kestabilan antara lain nilai peroksida, nilai anisidin, dan total oksidasi. Penyimpanan minyak ikan dilakukan dengan metode Schaal pada suhu 40°C selama 10 hari (setara dengan 150 hari di suhu ruang) dan analisis setiap 2 hari. Penelitian ini menunjukkan bahwa minyak ikan sardin dan kombinasi hasil degumming asam sitrat memiliki kestabilan yang lebih tinggi dibandingkan dengan minyak ikan hasil degumming air dan garam. Parameter anisidin tidak dipengaruhi oleh perbedaan degumming, namun dipengaruhi oleh jenis ikan. Minyak ikan kombinasi memiliki kandungan SFA yang tinggi dengan nilai 34,86% pada minyak A dan 32,01% pada minyak B. Minyak ikan C memiliki kandungan omega-3 tertinggi sebesar 25,53% dengan 12,55% EPA dan 12,05% DHA.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96002
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C18ant.pdf
  Restricted Access
16.22 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.