Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95927
Title: Karakterisasi dan Evaluasi Pertumbuhan Genotipe Lokal Hotong [Setaria italica (L.) Beauv].
Authors: Ardie, Sintho Wahyuning
Khumaida, Nurul
Sapista, Septia
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Hotong [Setaria italica (L.) Beauv] merupakan salah satu tanaman serealia yang dapat dijadikan sebagai sumber karbohidrat, terutama di daerah kekeringan. Walaupun hotong memiliki potensi sebagai tanaman pangan, pengembangan hotong di Indonesia masih sangat terbatas dan hingga saat ini belum ada varietas unggul hotong yang dilepas di Indonesia. Karakterisasi plasma nutfah untuk sifatsifat agronomis penting untuk memperoleh genotipe unggul untuk program pemuliaan tanaman lebih lanjut. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi karakter morfologi dan karakter agronomi lima genotipe lokal hotong. Penelitian ini telah dilaksanakan di Kebun Percobaan Cikabayan, IPB, pada bulan April sampai Agustus 2018. Percobaan disusun berdasarkan rancangan kelompok lengkap teracak yang terdiri atas satu faktor dan tiga ulangan. Genotipe hotong, terdiri atas lima genotipe lokal dari provinsi Nusa Tenggara Timur (Botok-7, Botok-8, Botok-20, Wete Nagekeo dan Sanc Loe Nagekeo) dan ICERI-6 sebagai genotipe pembanding. Botok 8 memiliki bobot basah dan bobot kering brangkasan tertinggi dan estimasi produktivitas tertinggi (3.31 ton ha-1) dibandingkan dengan genotipe lain. Akan tetapi, Botok-8 membutuhkan waktu yang lama untuk panen (+ 128 hari). Berdasarkan scatter plot yang dibangun, genotipe yang potensial untuk dikembangkan lebih lanjut adalah Botok 8 (estimasi produktivitas tertinggi) dan Wete Nagekeo (produktivitas cukup tinggi dan umur panen yang cepat). Dendogram yang dibangun menempatkan seluruh genotipe ke dalam empat kelompok. Kelompok pertama terdiri atas genotipe Botok 7 dan Botok 8. Kelompok dua hanya terdiri atas satu genotipe, yaitu Botok 20. Kelompok ketiga terdiri atas Wete Nagekeo dan Sanc Loe Nagekeo sedangkan kelompok empat hanya terdiri atas ICERI 6.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95927
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A18ssa.pdf
  Restricted Access
1.82 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.