Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93486
Title: Kualitas Telur, Bobot Organ Reproduksi dan Jumlah Folikel Itik yang diberi Ekstrak Gambir (Uncaria gambir Roxb.) dalam Pakan
Authors: Sumiati
Darmawan, Arif
Putri, Yara Huda
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Suhu lingkungan yang tinggi dapat menyebabkan stress oksidatif dan menurunkan kualitas telur, bobot organ reproduksi dan jumlah folikel. Ekstrak gambir mengandung senyawa polifenol yang dapat bertindak sebagai antioksidan dan dapat meningkatkan kualitas telur, bobot organ reproduksi dan jumlah folikel. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh ekstrak gambir dalam pakan terhadap kualitas fisik telur dan organ reproduksi. Peubah yang diamati adalah bobot organ reproduksi, jumlah folikel dan kualitas fisik telur. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan 3 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan dilakukan dengan menambahkan tepung ekstrak gambir dengan taraf 0%, 0.1% dan 0.2%. Suplementasi ekstrak gambir dengan taraf 0.2% signifikan (P<0.05) meningkatkan indeks putih telur dan Haugh unit. Kesimpulan dari penelitian ini adalah suplementasi ekstrak gambir dengan taraf 0.2% dapat meningkatkan kualitas telur, bobot organ reproduksi dan jumlah folikel.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93486
Appears in Collections:UT - Nutrition and Feed Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D18yhp.pdf
  Restricted Access
10.37 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.