Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90515
Title: Kesetimbangan Chemical Oxygen Demand dan Pemanenan Energi pada Pengolahan Limbah Cair Kelapa Sawit
Authors: Bantacut, Tajuddin
Fitriani, Anis Yuli
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pabrik kelapa sawit membutuhkan energi untuk proses pengolahan limbah cair kelapa sawit. Limbah cair kelapa sawit memiliki kandungan bahan organik yang dapat didegradasi menjadi gas metana sebagai sumber energi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan konsep mandiri energi pada pengolahan limbah cair kelapa sawit dengan adanya pemanenan energi yang memanfaatkan kandungan bahan organik di dalam limbah cair kelapa sawit. Pengembangan konsep ini dilakukan dengan menganalisis kesetimbangan COD di dalam limbah cair, mengkaji potensi energi, menghitung kebutuhan energi, dan membangun pengolahan limbah cair kelapa sawit mandiri energi. Hasil studi ini menunjukan bahwa energi listrik yang dihasilkan dari proses pengolahan limbah cair kelapa sawit adalah sebesar 70 kW per jam, sedangkan kebutuhan energi adalah sebesar 39 kWh. Potensi energi tersebut dapat memenuhi kebutuhan energi, bahkan terdapat surplus energi sebesar 30 kW per jam. Studi ini menjelaskan bahwa pengolahan limbah cair kelapa sawit dapat mandiri energi dengan mendegradasi bahan organik menjadi gas metana menggunakan UASBR.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90515
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F17ayf1.pdf
  Restricted Access
11.18 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.