Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89817
Title: Pengaruh Dosis Pupuk (N,P,K) dan Formulasi Pupuk Hayati terhadap Produksi dan Mutu Benih Jagung Hibrida di Lapang.
Authors: Surahman, Memen
Budiman, Candra
Hasanah, Ica
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kombinasi terbaik antara dosis pupuk (N,P,K) dengan formulasi pupuk hayati dalam meningkatkan produksi dan mutu benih jagung hibrida di lapang. Penelitian dilaksanakan di Balai Besar Padi Kebun Percobaan Muara, Bogor dan Laboratorium Ilmu dan Teknologi Benih, Departemen Agronomi dan Hortikultura, Institut Pertanian Bogor pada bulan November 2016 - Juni 2017. Rancangan perlakuan yang digunakan adalah rancangan lingkungan kelompok lengkap teracak (RKLT) satu faktor dengan tiga ulangan. Faktor yang digunakan adalah kombinasi antara dosis pupuk (N,P,K) dengan formulasi pupuk hayati. Pupuk (N,P,K) terdiri atas tiga dosis yaitu N1 (tanpa pemupukan), N3 (Urea 150 kg ha-1; SP-36 100 kg ha-1; KCl 50 kg ha-1) dan N5 (Urea 300 kg ha-1; SP-36 200 kg ha-1; KCl 100 kg ha-1). Pupuk hayati terdiri atas lima formulasi yaitu P1 (tanpa pupuk hayati), P2 (formulasi cair P24+Azl7), P3 (formulasi cair P24+ACCKW5), P4 (formulasi pasta P24+Azl7) dan P5 (formulasi pasta P24+AcCKB20). Total taraf perlakuan adalah 15 kombinasi perlakuan yaitu PlN1, P2N1, P3N1, P4N1, P5N1, P1N3, P2N3, P3N3, P4N3, P5N3, P1N5, P2N5, P3N5, P4N5, dan P5N5. Hasil penelitian menunjukan kombinasi dosis pupuk (N,P,K) dengan formulasi pupuk hayati berpengaruh terhadap pertumbuhan vegetatif dan produksi benih jagung hibrida, tetapi tidak berpengaruh terhadap mutu benih. Perlakuan terbaik yaitu kombinasi P1N3 ( Urea 3150 kg ha-1; SP-36 100 kg ha-1; KCl 500 kg ha-1 dengan tanpa pupuk hayati).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89817
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A17iha.pdf
  Restricted Access
21.88 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.