Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/87073
Title: Kinetika Inhibisi a-Glukosidase oleh Kulit Kayu Surian (Toona sinensis) sebagai Agen Antihiperglikemik
Authors: Falah, Syamsul
Syaefudin
Wirastuti, Melati Devina Gustini
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Surian (Toona sinensis) merupakan salah satu tanaman herbal yang umum dimanfaatkan sebagai obat, salah satunya obat antidiabetes. Penelitian ini bertujuan menentukan aktivitas inhibisi α-glukosidase dan IC50 ekstrak serta fraksi kulit kayu surian. Ekstrak diperoleh dengan cara refluk menggunakan air pada suhu 90oC dan maserasi menggunakan etanol 70% pada suhu ruang. Ekstrak etanol difraksionasi bertingkat menggunakan n-heksana, dietil eter, dan etil asetat. Hasil penapisan fitokimia menunjukkan bahwa sampel mengandung flavonoid, saponin, dan tanin. Inhibisi terbaik ditunjukkan oleh ekstrak etanol 70% yaitu 70.45 ppm diikuti oleh fraksi etil asetat, fraksi n-heksana, fraksi dietil eter, dan ekstrak air kulit kayu surian yang secara berturut-turut bernilai 81.96 μg/mL, 98.76 μg/mL, 140.25 μg/mL, dan 242.85 μg/mL. Studi kinetika menunjukkan bahwa ekstrak etanol 70% kulit kayu surian menghambat α-glukosidase melalui mekanisme inhibisi un-kompetitif, ditandai penurunan Vmaks dari 8.29x10-3 mM/min menjadi 1.65x10-3 mM/min dan penurunan Km dari 0.17 mM menjadi 0.03 mM.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/87073
Appears in Collections:UT - Biochemistry

Files in This Item:
File SizeFormat 
G16mdg.pdf
  Restricted Access
12.42 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.