Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86177
Title: Hambur Balik Substrat Dasar Perairan Situ Gede, Kota Bogor Menggunakan Metode Hidroakustik.
Authors: Pujiyati, Sri
Sofiatun
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Analisis nilai hambur balik E1 dan E2 substrat dasar perairan dapat dilakukan dengan menggunakan metode hidroakustik, dimana E1 merupakan pantulan pertama dari suatu echo yang menunjukkan suatu gambaran tentang nilai kekasaran sedangkan E2 merupakan pantulan kedua dari suatu echo yang menunjukkan suatu kekerasan dasar perairan. Tujuan penelitian ini yaitu menganalisis nilai hambur balik E1 dan E2 substrat dasar perairan. Pengambilan data dilakukan pada bulan Desember 2015 di perairan Situ Gede, Kota Bogor dengan 5 titik stasiun pengamatan, pada setiap stasiun dengan perekaman data dilakukan selama 10 menit. Hasil yang diperoleh yaitu nilai E1 rata-rata berkisar antara -55.54 dB sampai -40.15 dB dan nilai E2 berkisar antara -71.32 dB sampai -65.48 dB. Klasifikasi substrat dasar perairan Situ Gede yaitu berupa substrat liat berlumpur.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86177
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C16sof.pdf
  Restricted Access
1.6 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.