Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/82583
Title: Efisiensi Teknis Usahatani Padi Di Jawa Dan Luar Jawa : Pendekatan Data Envelopment Analysis (Dea).
Authors: Nurmalina, Rita
Suharno
Hestina, Juni
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Upaya peningkatan produksi padi dalam rangka memenuhi kebutuhan beras terus dilakukan dengan harapan mampu mencapai swasembada beras secara berkelanjutan. Efisiensi merupakan salah satu aspek penting bagi petani sebagai alat ukur untuk pemilihan penarikan keputusan produksi terhadap alternatif yang tersedia. Terdapat beberapa perbedaan efisiensi di tingkat usahatani di Jawa dan luar Jawa, tetapi salah satu bentuk efisiensi yang perlu diperhatikan yaitu efisiensi teknis. Produktivitas padi di Jawa dan luar Jawa masih dibawah target produktivitas nasional sebesar 6 Ton per ha, dimana produktivitas padi di Jawa pada tahun 2014 sebesar 56.09 ku/ha sedangkan luar Jawa 43.27 ku/ha. Selain capaian produktivitas yang belum maksimal, penggunaan input berlebih dan kurang untuk beberapa input produksi masih ditemukan dalam aplikasi di lapang baik di Jawa maupun luar Jawa. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk untuk mendeskripsikan keragaan usahatani dan penggunaan input produksi padi, menganalisis efisiensi teknis usahatani padi, dan mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi efisiensi teknis di Jawa dan luar Jawa. Penelitian ini menggunakan data sekunder PATANAS (Panel Petani Nasional) yang telah dilakukan oleh Pusat Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian tahun 2010. Data yang digunakan disesuaikan dengan variabel-variabel yang telah ditetapkan dalam penelitian ini. Pengolahan dan analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu analisis kualitatif dan kuantitatif. Pendekatan yang digunakan untuk menganalisis data yaitu Data Envelopment Analysis (DEA) dan Regresi Tobit. Di dalam melakukan kegiatan usahatani rata-rata petani responden masih belum menggunakan input sesuai dengan penggunaan input yang dianjurkan, seperti pada penggunaan benih dan pupuk (urea dan NPK). Pengukuran efisiensi teknis usahatani padi dalam penelitian ini menggunakan variabel input yang terdiri dari benih, pupuk urea, pupuk NPK, tenaga kerja dalam keluarga, dan tenaga kerja luar keluarga. Sedangkan, variabel output yang digunakan yaitu produksi dan produktivitas padi. Penggunaan input produksi di Jawa dan luar Jawa memiliki nilai input slack. Petani di Jawa dapat mengurangi penggunaan benih 3.177 kg, pupuk urea sebanyak 6.746 kg, pupuk NPK sebanyak 14.961 kg, dan tenaga kerja dalam keluarga sebanyak 3.831 HOK dan tenaga kerja luar keluarga 3.621 HOK sedangkan petani di luar Jawa dapat mengurangi penggunaan benih 1.818 kg, pupuk urea sebanyak 32.367 kg, pupuk NPK sebanyak 6.01 kg, dan tenaga kerja dalam keluarga sebanyak 7.117 HOK dan tenaga kerja luar keluarga 8.805 HOK agar usahatani padi yang dilakukan efisien secara teknis. Upaya peningkatan efisiensi dalam usahatani padi dapat dilakukan dengan menggunakan input-input produksi sesuai dengan komposisi anjuran program pemerintah. Peningkatan efisiensi teknis dalam usahatani salah satunya sangat dipengaruhi oleh faktor sosial-ekonomi dari petani. Faktor-faktor yang mempengaruhi nilai efisiensi teknis usahatani padi di Jawa yaitu pendidikan, Kelompok Tani, dan tanggungan keluarga. Sedangkan variabel usia, penyuluhan, dan akses lembaga keuangan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap efisiensi teknis usahatani padi di lokasi penelitian.Faktor-faktor yang mempengaruhi nilai efisiensi teknis usahatani padi di luar Jawa yaitu usia, pendidikan,dan Kelompok Tani. Sedangkan variabel tanggungan dalam keluarga, penyuluhan, dan akses lembaga keuangan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap efisiensi teknis usahatani padi di lokasi penelitian.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/82583
Appears in Collections:MT - Economic and Management

Files in This Item:
File SizeFormat 
2016jhe.pdf
  Restricted Access
28.42 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.