Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/80376
Title: Identifikasi Indikator Standar Pelayanan Minimal Penciri Akreditasi Smp Dan Mts Dengan Metode Chaid Dan Regresi Logistik
Authors: Susetyo, Budi
Soleh, Agus Mohamad
Ahmad, Fahmi Salam
Issue Date: 2015
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Standar pelayanan minimal pendidikan dasar (SPM Dikdas) adalah tolak ukur kinerja pelayanan pendidikan dasar melalui jalur pendidikan formal yang diselenggarakan daerah kabupaten/kota. SPM Dikdas dirancang sebagai tahapan awal untuk mencapai standar nasional pendidikan (SNP) yang diukur dengan status akreditasi. Keterkaitan SPM Dikdas dan SNP dapat dilihat dengan analisis Chisquared Automatic Interaction Detection (CHAID) dan regresi logistik ordinal. CHAID digunakan untuk mengidentifikasi peubah penjelas (indikator SPM Dikdas) yang berhubungan dengan peubah respons (peringkat akreditasi) dan mengklasifikasikan peubah penjelas yang menjadi penciri kategori peubah respons tertentu. Regresi logistik ordinal digunakan untuk menentukan peubah penjelas yang berpengaruh terhadap peubah respons serta besar pengaruh dari masingmasing peubah penjelas tersebut. Analisis CHAID menghasilkan 6 peubah penjelas yang berhubungan terhadap peringkat akreditasi dan 9 segmen atau kelompok sekolah dengan karakteristik akreditasi tertentu. Analisis regresi logistik ordinal menghasilkan 12 peubah penjelas yang berpengaruh terhadap peringkat akreditasi. Ketepatan klasifikasi yang diperoleh untuk analisis CHAID adalah 56.36% dan untuk analisis regresi logistik ordinal adalah 56.65%.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/80376
Appears in Collections:UT - Statistics and Data Sciences

Files in This Item:
File SizeFormat 
G15Fsa.pdf
  Restricted Access
1.13 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.