Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/75882
Title: Masker Chitosan Polymer Medium Pereduksi Asap Rokok Dan Emisi Kendaraan Bermotor
Authors: Suptijah, Pipih
Suseno, Sugeng Heri
Mardani, Idan
Issue Date: 2015
Abstract: Masker merupakan pelindung mulut dan hidung dari gas polutan termasuk asap rokok dan emisi kendaraan bermotor. Chitosan polymer medium (CPM) merupakan salah satu bentuk turunan kitosan, diperoleh dengan cara pengecilan polimer besar menggunakan magnetic stirrer. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas chitosan polymer medium sebagai pereduksi terhadap asap rokok dan emisi kendaraan bermotor. Fokus penelitian pada perlakuan CPM, yakni CPM 0%, 0,5% dan 1%. Hasil penelitian menunjukan kadar piridin dan nikotin berkurang sebanyak 5,8% pada CPM 0,5% dan 10,4% pada CPM 1%, sedangkan bisoflex dapat berkurang sebesar 1,0% pada CPM 0,5%. Kadar heksametil menurun 4,5% pada CPM 0,5%, kadar benzoxazol efektif berkurang 1,6% pada CPM 0,5%, dan kadar karbonil berkurang 0,4% pada CPM 0,5% juga berkurang 1,0% pada CPM 1%. Konsentrasi terbaik CPM 1% efektif dapat menurunkan kadar piridin, nikotin dan karbonil.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/75882
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
C15ima.pdf
  Restricted Access
Fulltext11.75 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.