Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/150484| Title: | Pengaruh pemberian hormon 17 b-estradiol dengan dosis 50, 100 dan 150 mg/kg pakan terhadap nisbah kelamin ikan nila merah (Oreochromis sp.) |
| Authors: | Carman, Odang Arfah, Harton Zarliansyah. Deddy Isman |
| Issue Date: | 1997 |
| Publisher: | IPB University |
| Abstract: | Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan Oktober 1995 sampai dengan bulan Maret 1996, bertempat di Laboratorium Pengembangbiakan dan Genetika Ikan, Kolam Percobaan Babakan Darmaga, Jurusan Budidaya Perairan, Fakultas Perikanan, Institut Pertanian Bogor. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian hormon 178-estradiol terhadap nisbah kelamin ikan nila merah (Oreochromis sp.). Larva ikan nila merah diambil dari hasil pemijahan induk secara alami di kolam. Larva ikan uji yang digunakan memiliki panjang rata-rata 1,0 cm. Perlakuan yang digunakan adalah pemberian hormon 17-estradiol dengan dosis 50, 100 dan 150 mg/kg pakan. Sedangkan sebagai ikan pembanding (kontrol), dilakukan pemberian pakan tanpa hormon. Masing-masing perlakuan diulang sebanyak 3 kali, dengan kepadatan 100 ekor per akuarium. Untuk mengetahui hasil pengubahan jenis kelamin, dilakukan pengamatan terhadap jaringan gonad ikan berumur 3 bulan dengan menggunakan pewarna asetokarmin. Masing- masing perlakuan diambil 70 ekor ikan untuk dianalisa jaringan gonadnya, sebagai sampel. ... |
| URI: | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/150484 |
| Appears in Collections: | UT - Aquatic Product Technology |
Files in This Item:
| File | Size | Format | |
|---|---|---|---|
| C97diz.pdf Restricted Access | 9.71 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.