Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/150054
Title: Studi tentang kemungkinan pengembangan rumpon sebagai alat bantu untuk penangkapan tuna di Pelabuhan Ratu
Authors: Monintja, Daniel R.
Baskoro, Mulyono
Maydia, R. Rully Wahjusedjati
Issue Date: 1990
Publisher: IPB University
Abstract: Penggunaan rumpon sebagai alat bantu untuk penangkapan tuna dan cakalang di perairan Indonesia masih belum banyak digunakan. Pemasangan alat bantu penangkapan tersebut di perairan Indonesia masih terpusat pada perairan Indonesia Bagian Timur. Perairan Pelabuhan Ratu yang mempunyai sumberdaya ikan tuna yang cukup melimpah, dengan dilakukan percobaan pemasangan rumpon diharapkan akan dapat meningkatkan hasil produksi ikan terutama untuk tuna dan cakalang. Desain rumpon disesuaikan dengan kondisi perairan dan alat tangkap yang akan digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk (1) merancang mengadakan percobaan pemasangan rumpon untuk tuna dan (2) mengadakan pengkajian kemungkinan pengembangan rumpon di Pelabuhan Ratu. Komponen-komponen yang digunakan untuk pembuatan rumpon dalam penelitian ini yaitu : pelampung utama yang merupakan rakit bertingkat dari bambu. Mooring line terdiri dari wire rope berdiameter 16 berdiameter 16 mm, shackle, thimble, polyethelene swivel, cincin, pemberat antara dan pemberat utama. Panjang dari mooring line adalah 1260 m.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/150054
Appears in Collections:UT - Fisheries Resource Utilization

Files in This Item:
File SizeFormat 
C90RWM.pdf
  Restricted Access
4.32 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.