Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147935
Title: Mempelajari pengaruh variasi komposisi campuran pulp terhadap sifat fisik mekanis kertas medium
Authors: Soeprapto, R.Hardi
Siagian, Rena M
Prasetyo, Bambang
Issue Date: 1983
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh variasi komposisi campuran pulp terhadap sifat fisik mekanik kert tas medium. Variasi komposisi pulp yang digunakan adalah (1). 100% limbah kayu, (2). 70% limbah kayu, 10% kertas bekas, dan 20% ampas tebu, (3). 50% limbah kayu, 20% kertas bekas, dan 30% ampas tebu, (4). 30% limbah kayu, 30% kertas bekas, dan 40% ampas tebu, (5). 10% limbah kayu, 40% kertas bekas, dan 50% ampas tebu, (6). 50% kertas bekas dan 50% ampas tebu, (7) 100% kertas bekas, dan (8) 100% ampas tebu. Pulp limbah kayu diperoleh dengan pemasakan yang menggunakan proses semi kimia sulfit netral (NSSC). Kondisi, pemasakan kayu adalah: (1). konsentrasi NaOH 4,5%, (2) konsentrasi Na2503 14%, (3) perbandingan kayu dengan larutan pemasak adalah 1: 4, (4). waktu pemasakan pada suhu maksimum 2,5 jam, dan (5). suhu pemasakan 170° C dengan tekanan & atmosfir. Pulp ampas tebu merupakan hasil pemasakan proses NSSC dengan kondisi pemasakan sebagai berikut: (1) total alkali 5.85% dengan menggunakan bahan kimia NaOH dan Na2SO3 (2). suhu pemasakan 95° C, dan (3). waktu pemasakan sekitar 40 menit. Sedangkan pulp kertas bekas diproses secara mekanis.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147935
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F93BPR.pdf
  Restricted Access
2.83 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.