Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147196
Title: Optimisasi Ekstraksi dan Formulasi Temu Putih (Curcuma zedoaria) dan Temu Hitam (Curcuma aeruginosa) sebagai Antikanker serta Analisis Sidik Jari Formula
Authors: Darusman, Latifah K.
Wahyuni, Wulan Tri
Samalewa, Nurhikma
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Temu putih dan temu hitam diketahui berpotensi sebagai antikanker. Penelitian ini bertujuan mencari kondisi optimum ekstraksi sonikasi dan formulasi kedua rimpang tersebut dengan meragamkan polaritas pelarut etanol:air dan waktu ekstraksi antara 10 sampai 30 menit. Penelitian dirancang menggunakan rancangan D-Optimal. Kondisi optimum ditentukan berdasarkan uji toksisitas terhadap Artemia salina dan diperoleh saat digunakan pelarut etanol 96% selama 10 menit. Kedua ekstrak tunggal diformulasi menjadi 10 formula dan diuji toksisitasnya terhadap A. salina. Formula F6 dan F9 dengan nisbah temu putih, temu hitam, dan pati masing-masing sebanyak 1:1:1 dan 2:1:0 memiliki nilai LC50 terendah, yaitu berturut-turut 71.31 dan 61.81 ppm. Formula tradisional (F11) diekstraksi dengan kondisi optimum dari kedua ekstrak tunggal dan memiliki nilai LC50 sebesar 58.63 ppm. Hasil uji toksisitas terhadap sel kanker A549 menunjukkan formula F11 memiliki persen inhibisi sebesar 48.16% pada konsentrasi 5 ppm, inhibisi F9 pada konsentrasi 250 ppm di bawah 50% namun telah merusak morfologi sel kanker A549, sedangkan F6 tidak menghambat proliferasi sel dan tidak merusak morfologinya. Analisis sidik jari F11 dengan beberapa fase gerak menghasilkan 1 hingga 7 pita.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147196
Appears in Collections:UT - Chemistry

Files in This Item:
File SizeFormat 
G12nsa3.pdf
  Restricted Access
5.16 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.